Japan

Japan
Posted by : Unknown Jumat, 07 Februari 2014



Tokyo, Jepang, akhirnya terpilih sebagai tuan rumah Olimpaide dan Paralimpic 2020. Ibukota Jepang itu mengalahkan dua kandidat lainnya, Istanbul (Turki) dan Madrid (Spanyol).

Pemilihan digelar di Buenos Aires, Argentina, Sabtu, 7 September 2013. Di putaran final, Jepang yang mengkoleksi 60 suara dan berhasil mengalahkan Istanbul yang mendapat 36 suara. Sedangkan Madrid sudah lebih dulu tersingkir di babak awal.

Dilansir BBC, kemenangan ini disambut gembira oleh rombongan delegasi Jepang. Saat Presiden IOC yang akan pensiun setelah 12 tahun menjabat, Jacques Rogge, mengumumkan hasil pemilihan, anggota delegasi Jepang langsung melompat dari kursinya. Mereka merayakannya dengan mengibas-ngibaskan bendera Jepang.

Sebagian besar delegasi Jepang memang tampak larut dalam euforia kemenangan. Maklum, sudah dua tahun mereka melakukan lobi agar terpilih sebagai tuan rumah Olimpiade 2020.

"Saya ingin berterima kasih kepada semua orang di organisasi Olympic dan kami akan menjadi tuan rumah Olimpiade yang luar biasa," ujar Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe.

"Ini merupakan sebuah kehormatan besar di mana Tokyo akhirnya terpilih. Hal pertama yang akan saya lakukan saat kembali ke Jepang adalah berterima kasih kepada masyarakat," ujar Pimpinan Delegasi Jepang, Tsunekazu Takeda, dengan wajah berseri-seri.

Jepang sebenarnya sempat terpilih sebagai tuan rumah Olimpiade pada 1940. Namun hajatan itu batal digelar karena perang dunia II. Jepang kembali terpilih sebagai tuan rumah pada tahun 1964. Selain Jepang, dua negara Asia lainnya yang pernah menjadi tuan rumah adalah Korea Selatan (1988) dan China (2008).
Berikut daftar tuan rumah Olimpiade sejak 1972 : 
1972: Munich, Jerman
1976: Montreal, Kanada
1980: Moscow, Rusia
1984: Los Angeles, Amerika Serikat
1988: Seoul, Korea Selatan
1992: Barcelona, Spanyol
1996: Atlanta, Amerika Serikat
2000: Sydney, Australia
2004: Athens, Yunani
2008: Beijing, China
2012: London, Inggris
2016: Rio de Janeiro, Brasil
2020: Tokyo, Jepang

VIDEO

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

WELCOME

Jam

Followers

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © 2013 All About Japan -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -